Kyoto adalah kota kedua paling populer bagi wisatawan di Jepang. Suasana kota masa lampau dengan ratusan kuil yang tersebar dengan bangunan unik dan taman yang indah jadi daya tarik utamanya. Di bawah ini adalah daftar dari beberapa tempat paling populer di Kyoto untuk melihat bunga sakura (hanami sakura), termasuk waktu terbaik untuk melihat hanami dari data yang dikumpulkan oleh Tim Info Jepang. Teman-teman juga bisa melihat juga tempat-tempat hanami lainnya di Jepang.

jadwal sakura Kyoto

Kalender Sakura di Kyoto

Jadwal Kalender Sakura di Kyoto Tahun Lalu

Mulai mekar : 27 Maret

Mekar sempurna : 2 April

Berikut adalah tempat-tempat untuk melihat sakura yang terkenal di Kyoto.

  1. Heian Jingu. Selain bangunan-bangunan kuil yang bersejarah, Heian Jingu juga punya taman yang tersohor seantero Jepang.  Di taman di area selatan, kita bisa melihat ratusan pohon bunga sakura bermekaran. Taman dapat dicapai dari Jingu Marutamachi Station, Higashiyama Station, atau Kyoto Kaikan Bijutsukan Mae Bus Stop.
  2. Kyoto Botanical Park. Taman Botani Kyoto memiliki teknik penataan bunga yang super keren, kebun bunga, pepohonan, dan juga bangunan. Di musim semi, kita bisa menikmati hanami sakura bersama dengan para penduduk lokal. Taman dapat dicapai dari Kitayama Station.
  3. Arashiyama. Kawasan di barat kota Kyoto ini terkenal sebagai tempat wisata. Kita bisa naik kereta wisata Sagano menyusuri lembah, pegunungan dan sungai besar kita bisa menikmati keindahan bunga sakura di musim semi. Arashiyama bisa dicapai dari Saga Arashiyama Station atau Arashiyama Station.
  4. Kiyomizudera Temple. Kuil bersejarah ini dapat dicapai dari Gojo-zaka atau halte Kiyomizu-michi Bus Stop atau dari Kiyomizugojo Station.
  5. Maruyama Park. Taman Maruyama adalah spor hanami paling populer di Kyoto, letaknya di kawasan Higashiyama dekat Kuil Yasaka dan Kuil Chionin. Maruyama Park dapat dicapai dari Gion Bus Stop.
  6. Saiko Temple. Kuil Saiko dapat dicapai dari Yoshitomi Station.
  7. Uji
  8. Nanzenji Temple. Berbeda dengan kuil lain yang banyak dijumpai di Kota Kyoto, kuil Nanzenji adalah kompleks kuil dengan 9 kuil di bagian dalamnya, dikelilingi oleh puluhan pohon sakura yang tertata dengan rapi. Kuil Nanzenji dapat dicapai dari Keage Station atau Nanzenji-Eikando-michi Bus Stop.
  9. Philosopher Path. Jalan di tepi kanal kecil sepanjang 3 kilometer adalah tempat favorit hanami di Kyoto. Ratusan pohon bunga sakura rapi terawat di sisi kanan dan kiri jalan. Philosopher Path bisa dicapai dari Keage Station atau Nanzenji-Eikando-michi Bus Stop.
  10. Imperial Garden Kyoto. Di area pintu masuk di area Konoe Pond atau kolam Konoe maupun di area Kyoto Gyoen (Taman Istana Kekaisaran Kyoto), kita bisa menikmati pohon-pohon sakura yang mekar di pertengahan hingga akhir April.  Tempat ini dapat dicapai dari Imadegawa Station, Kawaramachi Station, atau Shijo Kawaramachi Bus Stop.
  11. Sewaritei Park. Di puncak musim semi, tempat tersembunyi ini adalah tempat favorit penduduk kota untuk melihat deretan bunga sakura. Cocok buat kamu yang ingin tempat yang agak “sepi” untuk menikmati keindahan bunga sakura. Beberapa orang menggelar terpalnya dan mulai berpiknik di bawah pohon sakura. Sewaritei Park bisa dicapai dari Yawata-Shi Station.

Nugroho Christian

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *