Waktu hanami biasanya adalah awal April.
Jumlah pohon sakura 500 batang, dengan jenis someiyoshino.
Tidak ada event khusus atau lightup bunga sakura di malam hari.
Waktu buka Philosopher Path adalah 24 jam.
Biaya masuk Philosopher Path adalah gratis.

Hotel di Sekitaran Philosopher Path



Booking.com

Akses menuju ke Philosopher Path

Philosophers Path terbentang dari sisi selatan di dekat Kuil Nanzenji dan Kuil Eikando, menuju ke utara ke Kuil Ginkakuji. Teman-teman bisa mengunjungi Kuil Ginkakuji terlebih dahulu, atau mengeksplorasi dari sisi selatan. Dari Stasiun Kyoto kita bisa menuju ke Kinkakuji dengan Bus Kota Kyoto (Kyoto City Bus) nomor 100 dan ongkosnya 230 yen.

Kita dapat pergi ke Kuil Nanzenji dengan naik kereta subway Tozai Kyoto dan turun di Keage Station dan berjalan kaki kurang lebih 10 menit. Bisa juga dengan naik bus kota Kyoto nomor 5 dan turun di Halte bus Nanzenji-Eikando-michi lalu jalan kaki 10 menit.

Nugroho Christian

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *